Sepelekan Demam dan Anggap Flu Biasa, Pria ini Malah Kehilangan Tangan dan Kakinya


Chris Garlick, mengira bahwa demam yang dideritanya adalah gejala flu biasa. Namun setelahnya ia justru mengalami hal di luar dugaan!

Dikutip dari Metro.co.uk, Chris adalah seorang suami dan ayah yang memiliki 3 anak. Awalnya ia merasa demam biasa dan mengira itu adalah gejala flu. Namun setelah beberapa jam setelah menghubungi NHS, ia justru berjuang dengan hidupnya.

Pria berusia 46 tahun ini kemudian dilarikan ke unit perawatan intensif di Rumah Sakit Gwent di Newport keesokan harinya. Saat itu dokter telah mengatakan bahwa ia telah terkontaminasi bakteri meningokokus yang mengakibatkan ia mengalami sepsis.

Chris mengaku bahwa ia tidak mampu lagi berjalan lurus dan rasa sakit di kepalanya sangat tak tertahankan saat itu. Istrinya, Karran, sempat mengira bahwa ia akan meninggal.

Karran menceritakan bagaimana suaminya berjuang melawan penyakitnya selama berbulan-bulan. Suaminya sempat hampir mati dan sempat ingin mempertahankan kaki dan tangannya. Namun segala usaha terbaik telah dicoba dan kaki tangan Chris tak terselamatkan.

Chris dan istrinya tentu berharap kondisi yang terbaik untuk Chris ketika natal nanti.

Chris pun tak lupa mengucapkan beribu terima kasih untuk para dokter yang telah membantunya dalam melawan penyakitnya juga tetntunya dukungan dari istrinya. (s)
Baca Juga :
loading...

Bagikan Ke

Related Posts

Previous
Next Post »