Aksi Pria Ini Buat Mi Super Panjang Sambil Joget Bikin Kagum


Baru-baru ini netizen dihebohkan dengan aksi seorang chef pria asal Huanglongxi, Sichuan, Tiongkok yang sedang memasak mi. Bukan karena mi yang yang dibuat, netizen justru menyorot aksi joget heboh yang ia lakukan. 

Tak berdiam diri seperti juru masak pada umumnya, pria itu justru berjoget gila-gilaan mengikuti suara musik upbeat bak di sebuah diskotik. Sambil berjoget, pria itu pun membuat mi berukuran super panjang. 

Hebatnya, mi yang dibuat dengan meliuk-liuk itu tak terputus-putus. Meski aksinya sangat heboh, namun para pembeli dan pegawai lain seolah tak terganggu dengan aksinya. Seorang pengunjung pun merekam aksinya dan mempostingnya ke Weibo. 



Sontak video tersebut pun menjadi viral dan menjadi perbincangan netizen. "Musik itu bisa membuatnya sangat bersemangat!" tulis seorang netter. "Aku penasaran bagaimana jadinya jika dia membuat 100 mangkuk mi sehari!" tulis yang lainnya. 

Dilansir dari Daily Mail, Huanglongxi sendiri merupakan kota destinasi wisata sejarah yang telah ada sejak 1.700 tahun yang lalu. Sehingga aksinya itu juga bertujuan untuk menarik perhatian para turis agar mengunjungi kedai mi tersebut. Sumber
Baca Juga :
loading...

Bagikan Ke

Related Posts

Previous
Next Post »