Kebiasaan Buruk Yang Dapat Merusak Otak !

Kamu mulai merasa jika kemampuan kamu berkurang dari tahun lalu? Merasa sering salah mengetik, atau tidak bisa mengetik secepat dulu?


Untuk menghilangkan stres mungkin dengan melakukan berolahraga, jogging, atau fitnes di gym terdekat. Namun mungkin kamu belum tahu kebiasaan kecil berikut yang dilakukan sehari hari akan dapat berdampak buruk bagi otak kita untuk jangka panjang.



1. Berfikir Terlalu Keras Saat Sedang Sakit


Menggunakan otakmu secara intens untuk memikirkan pekerjaan atau hal-hal yang membuatmu stres saat sedang berada dalam kondisi kurang optimal dapat menjadi salah satu penyebabnya. Meski kamu merasa baik-baik saja, namun otak kita bekerja lebih keras saat sedang sakit. Membiarkan otak bekerja rodi di tahap sensitif ini bisa mengarah pada kerusakan sel abu-abu, yang merupakan bagian penting dalam sistem saraf dan menentukan IQ-mu.

2. Melewatkan Sarapan Pagi


Iya, aku paham kamu pasti tergoda untuk buru-buru beraktivitas dan melewatkan sarapan di pagi hari, dengan pikiran kamu bisa mengisi perut nanti saat tiba di kampus atau kantor. Atau bisa jadi langsung menuju ke jam makan siang untuk memenuhi kebutuhan itu. Catat ya gaes: kebiasaan ini berbahaya untuk jangka panjang. Nutrisi penting yang kamu butuhkan untuk menjalani hari akan berkurang drastis dan memaksa tubuhmu bekerja dalam kondisi malnutrisi. Nggak makan di pagi hari bisa menurunkan kadar gula dalam darah, menguras nutrisi penting yang dibutuhkan otak. Di kemudian hari, otakmu akan bekerja lebih lambat.

3. Makan secara berlebihan


Solusi ketika kamu melewatkan satu kali makan dalam sehari bukanlah makan berlebihan. Makan secara berlebihan justru dapat membahayakan otak, sebab mengonsumsi makanan lebih dari yang dibutuhkan tubuh dapat membingungkan bagi otak dan menyebabkan ketidakseimbangan produksi insulin. Bukan cuma bisa berakhir pada obesitas dan diabetes, namun juga bisa memperkeras arteri yang bisa berpengaruh pada fungsi mentalmu di kemudian hari.

4. Gula Berlebihan


Iya, emang yang manis-manis itu selalu enak. tapi ingat, nggak selalu baik. Kalau kamu mau tetap bisa berpikir secara tajam, kurangilah semua yang manis! Kadar gula yang konsisten tinggi dapat berpengaruh buruk pada memori dan kemampuan belajar. Singkatnya, konsumsi terlalu banyak gula bisa membuat kamu makin bodoh.

5. Kurang Tidur


Sudah jelas, kurangnya istirahat akan memperlambat fungsi kerja otak saat menyambut hari baru.

6. Jarang Menggunakan Otak


Ini sudah bukan rahasia lagi. Otak adalah salah satu organ yang semakin berkembang seiring penggunaannya. Sama kayak tubuh kita yang butuh olahraga agar otot tetap terbentuk. Memiliki hidup malas sudah jelas bisa membuatmu semakin dungu.  Kalau memang jarang menggunakannya, coba rajin-rajinlah main Sudoku atau TTS!

Nah, yang paling penting adalah sering mengasah otak. Karena apa? Jika otak lama tidak di asah pasti akan lupa semua ilmu yang telah kita serap. Mulailah mengasah otak dengan belajar, belajar, dan belajar.

sumber : IDNews
Baca Juga :
loading...

Bagikan Ke

Related Posts

Previous
Next Post »